Monday, May 1, 2017

Pelaksanaan Peringatan HARDIKNAS 2017


Tanggul,  2 Mei 2017 – Pelaksanaan Upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di SDN KLATAKAN 03 berlangsung tertib dan khidmat.
Kepala SDN KLatakan 03, MOH. HOLIK, S.Pd.  menjadi pembina upacara dalam rangka peringatan Hari Pendidikan Nasional yang dilaksanakan pada hari Selasa,  2 Mei 2017. Bapak  Kepala Sekolah mengapresiasi guru dan siswa karena sudah hadir seluruhnya dan penuh semangat untuk mengikuti upacara pada hari ini. Sesuai dengan tema Hardiknas tahun ini, bapak Holik  berpesan agar semua bapak ibu guru dan siswa mengedepankan pendidikan karakter demi masa depan generasi muda.
Upacara dipemimpin oleh: Samsul Arifin Kelas 6  sebagai komandan upacara dan yang bertugas mengibarkan bendera  Saskia, Hafifa, Ayu wulandari . Pembina upacara membacakan Sambutan Manteri Pendidikan dan Kebudayaan . Diakhir sambutan Mendikbud yang dibacakan pembina upacara mengajak di hari pendidikan nasional ini : Hari Pendidikan Nasional ini kita rayakan karena kita termasuk di antara yang sudah merasakan dampaknya. Maka pada bulan Mei ini, di mana Hari Pendidikan Nasional terletak, ayo kita ikut bergerak, ikut terlibat dalam Mempercepat Pendidikan yang merata  memperluas dampak pendidikan terhadap saudara-saudara sebangsa yang belum sepenuhnya merasakan kesempatan itu. Indonesia yang akan membuatnya bisa melihat peluang, mendorong kemajuan, menumbuhkan karakter, dan memberikan kejernihan dalam menata dan menyiapkan masa depannya.
Mari kita perluas keriaan pendidikan dan kebudayaan selama sebulan ke depan. Kita bayar balik apa yang telah kita dapatkan dari pendidikan, kita gelorakan semangat bergerak untuk pendidikan, dan kita teruskan ikhtiar bersama ini. Kepada semua yang telah merasakan manfaat pendidikan dan di bulan pendidikan ini, sapalah para pendidik kita dulu. Tanyakan kabarnya, ucapkan terima kasih dan tunjukkan apreasiasi pada mereka, para pendidik dan pejuang pendidikan. Lalu mari sama-sama kita tetapkan bahwa ikhtiar memajukan pendidikan akan kita lanjutkan dan kembangkan
Tema Hardiknas, “Percepat Pendidikan yang Merata dan Berkualitas ".
Mari kita teruskan kerja keras, kerja bersama inin. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Mahakuasa, selalu membimbing kita agar dapat meraih dan melampaui cita-cita bangsa kita tercinta. Amiin.
Upacara Peringatan Hardiknas 2017 berlangsung di halaman SDN Klatakan 03 Tanggul. Upacara diikuti oleh seluruh guru, dan  siswaI.

Selamat Hari Pendidikan Nasional, Jayalah Indonesia!

1 comments:

Rosi said... Reply Comment

Semoga pendidikan menjadi pendidikan akhlaq dan budi pekerti

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►